Translate

Minggu, 26 November 2017

Tantangan Level 6: Math Around Us #4

Alif sudah bau tangan! Begitu kata orang-orang, menyebut Alif yang sering minta digendong. Alif juga sering baru bisa tidur setelah digendong sambil diayun-ayun dan dinyanyikan lagu anak-anak.

Salah satu lagu favorit saya adalah lagu tentang berhitung. Saya lupa apa judulnya. Liriknya seperti ini:

Satu, dua, tiga, empat
Lima, enam, tujuh, delapan
Siapa rajin ke sekolah
Cari ilmu sampai dapat
Sungguh senang, amat senang
Bangun pagi-pagi sungguh senang

Karena kebetulan tantangan level 6 Kelas Bunda Sayang adalah tentang menstimulus kecerdasam matematika pada anak, hari ini saya mengulang-ulang lagu di atas pada Alif. Sambil menyanyi, saya tunjukkan jari-jari saya sesuai jumlah angka yang saya sebutkan. Begitu terus saya ulang-ulang diselingi obrolan-obrolan tentang angka. Nampaknya, Alif memperhatikan apa yang saya lakukan.

Selain menyanyi lagu tentang angka-angka, hari ini kami juga mengulang kembali kegiatan menghitung jumlah kamar di kos yang kami tempati. Satu persatu kamar kami hitung sambil saya tunjukkan tulisan angka di masing-masing pintu.

#Tantangan10Hari
#Level6
#KuliahBunsayIIP
#ILove Math
#MathAroundUs

Tidak ada komentar: