Translate

Sabtu, 07 Juli 2018

Keluarga Multimedia, Hari ke-2

Mendesain poster dan sebangsanya adalah hal yang selama ini nyaris selalu membuat saya angkat tangan. Selain karena tak pandai memadupadankan warna dan menimbang proporsi, saya juga tidak bisa mengoperasikan aplikasi pembuat desain. Lalu saya berfikir, apakah selamanya saya akan bertahan dengan ketidakbisaan ini?

Materi Level 12 Kelas Bunda Sayang tentang Multimedia ini memacu saya untuk belajar mendesain poster, kartu ucapan dsb. Tak dipungkiri, ilmu desain saat ini sangat dibutuhkan dalam berbagai bidang, baik desain dalam dunia maya maupun dunia nyata. Maka, setelah bertanya pada teman saya yang selama ini sudah pandai mendesain, saya kemudian memasang aplikasi Canva di ponsel saya. 

Setelah aplikasi terpasang, saya mencoba mengutak-atiknya lalu mmbuat desain sederhana. Karena belum tau bagaimana cara menyimpannya, saya kemudian menscreen-shoot hasil desain saya lalu mengolahnya di aplikasi PhotoCollage, baru kemudian menyimpannya. Seperti inilah hasilnya.

#Tantangan10Hari
#Level12
#KuliahBunsayIIP
#KeluargaMultimedia

 

Tidak ada komentar: